SELAMAT MENEMPUH PERKULIAHAN SEMESTER GENAP
Hallo SOBAT PERPUS IBI KWIK KIAN G
Liburan telah usai, saat nya memulai perkuliahan dengan semangat baru!!!
Melewati libur yang panjang saat libur semester tentu merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan. Menghabiskan waktu bersama keluarga, sahabat, atau bahkan liburan ke tempat yang jauh untuk mencari energi baru. Tapi, kesenangan liburan ternyata tidak lama. Setelah itu, kamu harus siap untuk menyambut semester baru setelah libur panjang.
Sebelum memulai Semester baru ini, coba evaluasi dulu bagaimana semester kemarin berjalan? Sudah maksimal kah? Jika belum, maka jadikan motivasi untukmu lebih bersiap menjalankan semester ini. Cari ilmu sebanyak-banyaknya, perdalam ilmu dan manfaatkan waktu kuliah dengan baik. Kerja kerasmu saat ini, akan jadi hal indah yang akan kamu petik kelak. Semoga diberikan kelancaran serta kesuksesan di semester ini.
Buka halaman baru, buka motivasi baru, perbarui semangat, perbaiki niat untuk mencari ilmu yang bermanfaat. Hal melelahkan lalu segera dihapus, harapan-harapan besar jangan sampai terputus, sambut semester baru dengan semangat baru dan fokus.
Selamat berkuliah kembali, Semangat!
“Ingatlah kehidupan kampus dengan terus mengasah. Jangan habiskan waktumu untuk berkeluh kesah.” – Najwa Sihab
SENIN - JUM'AT
Total Keseluruhan : 0064588
Pengunjung Hari Ini : 18
Total Pengunjung : 64588
Hits hari ini : 91
Total Hits: 455431
Total Bulan ini: 4779
Pengunjung Online : 2